BANJARMASINPOST.CO.ID, TANJUNG - Kasatlantas Polres Tabalong, Iptu Rissan SM, mengimbau agar pelajar SMP yang belum cukup umur memperoleh SIM untuk tidak mengendarai sepeda motor terlebih dulu.
Imbauan itu disampaikan dalam acara sosialisasi tertib lalu lintas bagi siswa baru pada kegiatan Masa Orientasi Siswa (MOS) di SMPN 1 Tanjung.
"Syarat mengendarai sepeda motor itu harus punya SIM dan kalian belum sampai umurnya untuk bisa bikin SIM, jadi mulai sekarang jangan dulu naik sepeda motor," ujar Rissan kepada ratusan siswa baru SMPN 1 Tanjung.